Rangkuman materi metodologi penelitian di minggu I dan II bersama Pak Iwan Vanany.
Metodologi penelitian bisa diartikan sebagai ilmu yang membahas mengenai suatu kegiatan yang dilakukan untuk memecahkan masalah atau mengembangkan ilmu pengetahuan dengan menggunakan metode ilmiah. Untuk melakukan metodologi penelitian bukanlah hal yang mudah karena banyak proses yang terlibat di dalamnya ( Ini yang bikin momok buat mahasiswa heheheh).
Jujur, pertama kali perkuliahan saya belum memahami apa itu metodologi penelitian, tapi semenjak saya mengikuti perkuliahan dari Pak Iwan, saya mendapatkan pencerahan mengenai arahan untuk menyusun metodologi penelitian.Dari perkuliahan tersebut saya mendapatkan materi mengenai beberapa hal :
1. Research Gap ==> Berdasarkan penelitian terdahuluRangkuman materi perkuliahan di minggu III bersama Bu Janti tentang problem statement dan research question.
2. Problem==> Berbasis pada data termasuk di dalamnya data sekunder
3. Research Question ==> Menjawab pertanyaan 4 W dan 1H.
Pada minggu III, perkuliahan di isi oleh Bu Janti dimana pagi itu beliau memberikan materi tentang problem statements dan research question melalui video di bawah ini. Berikut ini video mengenai problems statements dan research questions
Dari video yang telah kita dengar tadi, ada beberapa hal yang dapat kita simpulkan antara lain :
- Sebuah penelitian dimulai dari problem statement. Problem statement merupakan langkah pertama untuk memulai penelitian. Problem statement akan membantu kita untuk menentukan dan memecahkan sebuah permasalahan yang muncul pada penelitian yang dilakukan. Problem statement juga dapat membantu kita untuk memformulasikan ruang lingkup, menentukan fokus permasalahan, dan kompleksitas sebuah permasalahan. Tujuan dari penelitian kita (The Purpose of This Study) dapat berasal dari penelitian terdahulu.Problem statemnet dituangkan dalam bentuk pertanyaan-pertanyaan yang hendak dicarikan jawaban melalui kegiatan penelitian.Problem statement terdiri dari :
- Write : Menuliskan tujuan dari penelitian yang akan dilakukan.
- Identifikasi Verb : Dengan identifikasi verb akan membantu kita untuk memfokuskan arah penelitian kita kemana. Ciri- ciri verb adalah menentukan, mengidentifikasi, mencari, mendeskripsikan, memodelkan, dan mendesain
- Kata Kunci : Metode yang akan kita gunakan dalam penelitian, permasalahan yang akan kita bahas dalam penelitian ini.
2. Research question
- Batasan masalah dan asumsi : Membantu kita untuk memberikan batasan pada penelitian yang akan kita kembangkan.
Berawal dari research question, akan membantu kita untuk mendapatkan informasi yang akurat dan data-data pendukung untuk penelitian kita kedepannya dan nantinya kita akan mendapatkan topik penelitian. Dari reseacrh question juga akan membantu kita untuk memberikan sebuah argumen tentang alasan mengapa kita mengambil penelitian ini. Selain itu, research question dapat juga akan mengarahkan penelitian kita ke depannya dengan melakukan analisis permasalahan dan membangun pertanyaan-pertanyaan dengan menggunakan 5W +1H untuk mempermudahkan kita menjawab permasalahan yang akan kita angkat.3. Hipotesis
Hipotesis akan memberikan kerangka untuk melaporkan dan menarik kesimpulan penyelidikan yang bersifat sementara. Nantinya hipotesis ini akan diuji untuk mendapatkan kesimpulan yang sebenarnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar